Jumat, 06 September 2019

Cara Jadi Seorang Pilot - Versi Hendra Sutrisno


Sewaktu Blog dan Vlog ini dibuat. Di Media Sosial khususnya di YouTube sangat marak sekali berita tentang dicabutnya ijin Kapten Vincent untuk membawa pesawat kecil. Dan bukan ingin mengikuti yang lain. Tetapi saya memang penasaran, bagaimana cara seseorang bisa menjadi pilot pesawat.
Dan saya ingat kalau tetangga saya Bpk. Hendra Sutrino adalah penerbang atau pilot senior. Dan kebetulan juga saya bertemu dengan Bpk. Hendra setelah sholat Taraweh di masjid dekat rumah.
Saya dijelaskan panjang lebar mengenai bagaimana menjadi seorang pilot. Dan ternyata jalur pendidikan seorang Pilot ini ada 2, yaitu :
1. Pilot untuk menjadi Pesawat Tempur
2. Pilot untuk menjadi Pesawat Komersil

Dan kedua tujuan pilot tersebut. Pendidikannya sangat berbeda. Tapi yang bikin saya kaget bahwa saat ini untuk jumlah pilot di Indonesia ini sudah kebanyakan alias banyak yang menganggur. Jadi sangat disayangkan pendidikan mereka yang sangat mahal tersebut tetapi harus menjadi pekerja atau profesional lain.
Di sini Bpk. Hendra juga bercerita, jika sekolah penerbang di luar negeri. Ada resiko lain jika ingin bekerja di Indonesia. Yaitu ijin sebagai penerbang. Dan itu harus diperhatikan untuk yang menentukan dirinya menjadi Pilot.
Untuk selengkapnya bisa mengikuti Vlog saja di YouTube Channel : Tommy Soetjipto.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar